Jumat, 11 Mei 2018

WMF Preserved Fruit or Candy dish with 1909 Hallmarked for French market (Tempat Manisan WMF)


Tempat manisan jenis ini memang sangat langka keberadaan nya dan memang kami temukan secara tidak sengaja dalam perjalanan kami ke jawa Tengah terakhir. Biasanya tempat manisan jenis ini sudah entah hilang kemana kelengkapan kristal nya dan biasanya nyaris 99% sudah tidak utuh.


Namun karena keprimpenan pemilik lama nya yang menyimpan nya dalam lemari selama puluhan tahun ini dan tidak pernah dipergunakan maka tempat manisan ini masih sangat sempurna sekali berikut semua kristal nya.


Tempat manisan ini merupakan buatan WMF di tahun 1909 dengan Stempel WMF G yang merupakan singkatan dari sebuah kota ketika pabrikan WMF berada di kota Geislingen, di daerah River Fils dan dekat Ulm di Baden-Württemburg. 


Dan merupakan product yang khusus diexport ke Perancis.
Memang gaya tempat manisan ini mengadopsi gaya Jugendstil yang amat kental dan terlihat begitu indah.


Berat, kekar, kokoh, tua, langka dan utuh mulus... semua kriteria barang layak koleksi pun terpenuhi untuk jajaran koleksi kami di Malang.


Bentangan tempat manisan ini adalah 27cm di handle dengan tinggi 17cm dan ukuran kotak 22 x 22cm.

Private Collection only!!!

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

Total Tayangan Halaman