Rabu, 11 Januari 2017

Pair of the Immaculate rare Moser Opaline Glass ca. 1870s

Sepasang top end collection kami yang selama lebih dari 2 tahun ini telah menemani keseharian kami di kediaman kami sendiri di Malang.


Lampu ini kami akuisisi dari seorang kolektor lawas yang mendapatkan nya dari daleman 20th yang lalu dan sempat mendiami kediaman beliau di Surabaya selama itu pula.
Lampu ini merupakan produksi awal Ludwig Moser of Karlsbad yang merupakan the Father of Art Glass di dunia dan merupakan jenis Opaline glass yang disebut juga Demi Crystal karena kandungan lead nya yang sangat tinggi.


Jenis opaline glass 1st generation ini sangat dihargai tinggi di International Market dan hanya ada di jajaran kolektor2 top dunia dan dahulu kebanyakan merupakan pesanan khusus dari para bangsawan di Wilayah Asia.


Dengan lukisan original Enamel tebal yang masih utuh dan keseluruhan part nya masih all original hanya pernah dicuci dan dipernis 10th lalu oleh sang empunya lama untuk menampilkan efek as good as new lampu ini adalah salah satu pasangan terbaik yang kami pernah miliki di waktu 10th kami mengoleksi lampu.


Tebal dan berat nya lampu ini ditambah open pontil marks di bagian bawahnya yang membuat nya tidak bisa direpro oleh siapapun saat ini karena kandungan lead yang tinggi membuat glass menjadi berat dan warna putih nya pun bukan pure white melainkan putih kehijauan seperti telur asin karena faktor kandungan lead tersebut. Kami pasangkan dengan semprong Opal glass original tua yang kami miliki membuat lampu ini menjadi lebih menawan dan tiada 2 nya.

Dengan tinggi total 63cm dan diameter kap nya 24cm lampu ini layak menjadi koleksi museum piece atau di jajaran paling atas dari koleksi lampu duduk kami.

Sold...

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

Total Tayangan Halaman